mewadahi yang tak terwadahi
mengungkap yang belum terungkap
menyusuri lorong-lorong yang jarang dilewati

Wednesday, December 19, 2007

Sebuah Kejutan


Waw!!!! Ya sebuah kata seru yang mewakili pengalamanku malam ini...


Pukul 12:19 temanku Aries mengirim pesan pendek yang bunyinya:

bs sgra buka email? gw forward email dr org, yg ktanya tmn lu d jogja. ga sngaja, dia msk k blog gw n nemuin link k bloglu


Aku tak segera membuka email karena jaringan internet di kantor lagi ngadat, so aku balas sms itu untuk sekedar menanyakan siapakah gerangan "temanku" itu...ya sebut saja H

Namun ternyata temanku Aries lupa nama temanku itu...(lah iya lah wong yang jadi teman si H itu aku bukan Aries..)


Setelah pulang dari Tanjung Duren n menerobos kemacetan jalan di kota sibuk ini aku mampir ke warnet terdekat.. dan kubuka emailku...


Hah?????!!!! H mengirim email kepada Aries dan memperkenalkan dirinya dan ingin boleh berkontak denganku.. Ia pun tak lupa menyebutkan beberapa hal yang mudah dikenali darinya, dan bagaimana aku dan H bisa saling mengenal...


Ah ah ah... ternyata teman SMA ku!! Gile setelah sekian tahun, yaa... hampir sembilan tahun tidak bertemu dan berkontak.. dia bisa muncul lagi... ehhehe lucu ya... What a coincidence!!!

Jadi teringat masa-masa nostalgia bersama H ini. Ia sempat mengisi hari-hariku sewaktu masa remajaku yang kulewati di SMA tercinta yang berlokasi di Kotabaru.


Aku masih ingat sewaktu aku dan dia bertemu sekelebat saat misa pagi.. atau pada waktu latihan koor di Gereja Kotabaru.. ach ...


Sewaktu aku tinggal di Asrama, kami pun sempat saling bertukar kisah. Saat aku menghadapi ujian SMA, saat bingung pilih kuliah, tempat tinggal... hingga sewaktu aku akhirnya kuliah di Mrican dan tinggal di Asrama di Jl. Colombo... Sayang, kesibukan kami yang berbeda membuat kami sulit bertemu dan jadi agak sulit untuk saling memahami..


Membaca namanya kembali mengingatkanku saat aku pada masa yang penuh gejolak, usia akhir teenager...


Ehmh.. ada satu kata yang sudah begitu lama ingin kukatakan padanya


MAAF....

maaf karena aku waktu itu begitu childish

maaf karena aku belum bisa mengerti kamu

maaf karena ...


ach aku yakin H mengerti


Semoga kabar baik selalu menyertainya...

(Photo was grabbed from ephotograph.com)

No comments: